Bupati dan Wakil Bupati Boltim Lakukan Exit Meeting

boltim21 views

Boltim, Faktabmr.co — Bupati Boltim Oskar Manoppo, SE., MM. dan Wakil Bupati Argo V Sumaiku melakukan exit meeting lapangan dengan tim pemeriksa Badan Pemeriksa Keuangan ( BPK RI ) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah ( LKPD ) Pemkab Boltim TA 2025 bertempat di ruang rapat Bupati. Senin, 5 mei 2025. Kegiatan tersebut menandai berakhirnya pemeriksaan lapangan tim pemeriksa BPK RI.

Bupati menyampaikan terima kasih kepada tim BPK, ini merupakan komitmen saya dan Pak Argo yang merupakan Iangkah awal untuk melaksanakan tata Kelola Pemerintahan yang baik dan meminta agar Satuan Kerja Perangkat Daerah ( SKPD ), segera menindaklanjuti dan melakukan perbaikan terhadap hasil pemeriksaan tim BPK.

Tim BPK yang dipimpin oleh Patricia Pongantung Menyampailan ucapan terima kasih selama melaksanakan pemeriksaan, diharapkan hasil pemeriksaan dapat mendrong Pemkab Boltim menyelesaian persoalan terutama pada penyajian Iaporan keuangan dan memberikan dampak positif terhadap Pemkab Boltim. ( Drm )

Tinggalkan Balasan