Pelantikan PTPS Kotamobagu Utara Digelar dengan Protokol Kesehatan Covid-19

kotamobagu745 views

Kotamobagu, FaktaBMR.com – Acara pelantikan 38 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) desa/kelurahan se Kecamatan Kotamobagu utara sukses digelar oleh pihak Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) setempat, Minggu (15/11/2020).

Pantauan media ini, kegiatan yang digelar di BPU Bonteang Desa Bilalang Satu Kecamatan Kotamobagu utara ini, para peserta diwajibkan menerapkan protokol kesehatan pencegahan dan pengendalian Covid-19 dengan menjalankan 3M (mencuci tangan, memakai masker serta menjaga jarak).

Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah, dipimpin langsung Ketua Panwascam Kotamobagu Utara, Fitra Sugeha dan turut disaksikan Camat Kotamobagu Utara Andy Mokoginta, Komisioner Bawaslu Kotamobagu Mishart A. Manoppo, serta Komisioner Panwascam Kotamobagu Utara lainnya.

Dihubungi media ini usai pelantikan, Ketua Panwascam Kotamobagu Utara, Fitra Sugeha, menyampaikan ucapan selamat kepada 38 PTPS terpilih yang baru saja dilantik, untuk selanjutnya akan melaksanakan tugas pengawasan di wilayahnya masing-masing.

“Selamat atas dilantiknya PTPS se Kecamatan Kotamobagu Utara. Harapan saya kiranya senantiasa menjaga Integritas dalam menjalankan tugas dalam pemilihan Pilgub tahun ini serta tetap menjaga kesehatan ditengah Pandemi covid 19 agar maksimal dalam menjalankan tugas dan tanggungjawab,” tukasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *