Kekurangan Komputer, Ujian CAT CPNS Di Bolsel Dibagi Beberapa Tahap

bolsel287 views

BOLSEL – Ujian Computer Asseted Test (CAT) bagi para pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) akan dibagi beberapa tahap mengingat jumlah pelamar cukup banyak yakni 1632 peserta. Sementara fasilitas kompter yang tersedia hanya 50 unit.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Arsalan Makalalag, mengatakan, waktu yang disiapkan untuk proses tes CAT bagi pelamar akan dimulai per 3 sampai 10 November 2018.

“Namun, jadwal CAT ini masih bersifat tentatif, tetapi Yang jelas gambaran waktu dan jadwalnya seperti itu,” kata Arsalan, Minggu (28/10/18).

Dia merincikan, jumlah itu nantinya akan dibagi per sesi. Dimana, dalam satu sesi akan diisi 50 peserta sesuai jumlah komputer yang disiapkan untuk pelaksanaan CAT.

“Jadi kita sudah hitung, kemungkinan bisa Tujuh sampai Delapan hari pelaksanaan CAT. Itu juga dalam satu hari kita isi lima sesi dalam sehari. Kecuali hari pertama pembukaan dan Jumat kemungkinan hanya ada Empat sesi,” ujarnya.

Senada dikatakan Kabid Mutasi dan Data BKPSDM Bolsel, Sandy Lamato, soal kartu peserta ujian peserta bisa dicetak sendiri lewat akun SSCN atau bisa juga diambil di Kantor BKPSDM langsung.“Jadi kalau tidak ada tempat cetak kami juga sediakan,” ujarnya.

Diakuinya, jika tidak ada perubahan lagi, jadwal CAT ini akan secepatnya disampaikan lewat pengumuman secara resmi, agar para pelamar yang berasal dari luar daerah ataupun dalam daerah sudah bisa mempersiapkan diri jauh sebelumnya.

“Insya Allah, jadwal tes CAT akan secepatnya diumumkan secara resmi,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *