Kotamobagu, FaktaBMR.com – Wakil Wali Kota Kotamobagu, Nayodo Koerniawan SH, menyalurkan bantuan bibit tanaman durian jenis Musang King kepada 4 Kelompok Tani, Senin (15/6/2020).
Kelompok tani tersebar di Desa Poyowa Besar, Kelurahan Motoboi Besar, Kelurahan Molinow dan Motoboi Kecil.
“Diharapkan bantuan bibit tanaman durian ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin oleh Kelompok dan kemudian dikembangkan. Tanaman ini jika dirawat dengan baik bisa memberikan keuntungan bagi kelompok secara ekonomi,” ujar Wawali.
Wawali juga menyampaikan pesan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut, Olly Dondokambey dan Steven Kandow (ODSK). “Bapak gubernur dan wakil gubernur, ODSK menitipkan salam juga kepada seluruh kelompok, agar bantuan bibit tanaman ini dirawat dan dipelihara dengan baik,” ungkapnya.
Baca Juga : TB-NK Pantau Progress Pembangunan MABM
Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Kotamobagu, Muhammad Yahya, mengatakan, bibit yang diberikan untuk kelompok sebanyak 1000 pohon. Dimana masing-masing kelompok mendapatkan sebanyak 250 pohon.
“Untuk saat ini kami tengah melakukan program budidaya tanaman durian musang king. Sekarang ini bibit (Entris) masih diadakan dari luar yakni Magelang dan kemudian di budidayakan disini (Kotamobagu). Kedepannya target kita induknya sudah ada di Kotamobagu,” pungkasnya.