KOTAMOBAGU, FAKTABMR.COM – Hari ini Rabu 13 Januari 2020, Vaksin Covid-19 mulai dilaksanakan dan Presiden Joko Widodo menjadi penerima pertama yang disuntik vaksin sinovac.
Di Kotamobagu juga mulai melakukan persiapan untuk melaksanakan vaksin. Salah satunya Pusat Pelayanan Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kelurahan Motoboi Kecil melaksanakan simulasi pemberian Vaksin Covid-19.
Menurut Kepala Puskesmas Motoboi Kecil, Linda Mokodongan, simulasi yang dilaksanakan merupakan edukasi sekaligus sosialisasi tentang vaksin Covid-19 berikut kegunaan dan manfaatnya.
“Melalui simulasi ini kita edukasi masyarakat tentang vaksin covid-19, agar pada saat pelaksanaan pemberian vaksin masyarakat mau datang ke puskesmas yang telah ditunjuk,” kata Linda kepada awak media ini.
Baca Juga : DPP Kotamobagu Prioritaskan Pemurnian Benih Padi Serayu
Linda menjelaskan, dalam simulasi ada sejumlah tahapan yang dijalankan. Mulai dari kedatangan pasien hingga pelaksanaan penyuntikan vaksin.
“Tahapan awalnya sebelum pasien masuk diwajibkan mencuci tangan terlebih dahulu serta pengecekan suhu badan. Jika kemudian suhu badan pasien 37,3 derajat celcius maka akan diarahkan ke tempat khusus. Berbeda dengan yang suhu badannya normal akan langsung diarahkan ke bagian pendaftaran untuk screening kemudian penyuntikan vaksin,” terangnya.
Ia pun berharap, agar masyarakat tidak takut untuk datang ke pusat-pusat pelayanan kesehatan guna melakukan penyuntikan vaksin sebagai upaya mencegah sekaligus memutus mata rantai penyebaran Covid-19.