Pemkot Kotamobagu Rilis Halo Dokter

Kotamobagu, FaktaBMR.com – Dalam rangka memutus penyebaran Coronavirus 2019 atau Covid-19. Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu terus memberikan kemudahan untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Untuk itu bagi warga Kotamobagu yang ingin konsultasi tentang kesehatan bisa langsung menghubungi Halo Dokter.

Menurut, Kepala Dinas Kesehatan Kotamobagu, dr Tanty Korompot, dari pada warga ke Puskesmas dan belum tentu sakit parah, lebih baik konsultasi dulu lewat Halo Dokter yang kami sediakan. Hasil konsultasi kami akan menilai dan memutuskan apakah warga tersebut tetap di rumah atau harus ke Fasilitas Kesehatan.

Baca Juga : Pemkot Kotamobagu Siapkan Penyaluran CBP

“Halo Dokter disediakan sebagai upaya menjaga warga tetap berada di rumah. Kan ada imbauan untuk dirumah saja,” ungkapnya.

Dirinya menjelaskan nomor yang disediakan bisa langsung di hubungi kapan saja. “Kapan saja warga ingin konsultasi kesehatan bisa langsung di telepon, kalau tidak via SMS atau WhatsApp,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *