Pemkot Kotamobagu Minta Tingkatkan Kewaspadaan di Desa dan Kelurahan

Kotamobagu, FaktaBMR.com – Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, meminta jajaran pemerintah desa dan kelurahan untuk terus meningkatkan kewaspadaan di wilayah masing-masing. Hal ini disampaikan wali kota pekan lalu, kepada sejumlah wartawan di ruang kerjanya.

Menurut wali kota, kewaspadaan di desa dan kelurahan sangat penting dan urgent dilakukan. “Sebab merekalah (perangkat desa/kelurahan) yang paling tahu kondisi rill di masyarakat, terutama lalu lintas orang yang datang di wilayah mereka,” ujar Walikota.

Baca Juga : 53 Warga Kotamobagu Jalani Rapid Test, 7 Positif

Selain itu, wali kota menekankan agar patroli rutin juga harus terus dilakukan. “Bila ada warga yang baru datang dari luar daerah, apalagi daerah dengan status zona merah, maka mereka harus segera melapor dan berkoordinasi dengan tim gugus tugas untuk diambil tindakan,” ujar wali kota.

Disisi lain, wali kota mengapresiasi kinerja tim gugus tugas yang setiap hari tanpa lelah berpatroli keliling desa-kelurahan serta menyampaikan himbauan kepada masyarakat. “Saya sangat mengapresiasi kinerja dari tim gugus tugas. Setiap hari mereka tanpa lelah menyampaikan himbauan sekaligus menggugah kesadaran masyarakat. Dan itu akan terus dilakukan,” sebut wali kota.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *