Pedagang Pasar 23 Maret Jalani Rapid Test

Kotamobagu, FaktaBMR.com – Pemerintah Kotamobagu melalui Dinas Kesehatan Kotamobagu melakukan Rapid Test ke Pedagang di Pasar 23 Maret. Kamis (28/05/2020).

Kepala Dinas Kesehatan Kotamobagu, dr Tanty Korompot, mengatakan Rapid Test ini dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran virus corona di Kotamobagu.

“Kami sudah menyiapkan 600 alat Rapid Test untuk melakukan pengecekan darah para pedagang, dan di Pasar 23 maret yang mengikuti rapid test sekitar 85 pedagang,” ujarnya.

Baca Juga : Era New Normal, Bagaimana di Kotamobagu?

Sebelumnya di beberapa pertokoan swalayan sudah di lakukan Rapid dan hari ini giliran pedagang di Pasar 23 Maret, sedangkan untuk besok direncanakan rapid test untuk pedagang di Pasar Serasi.

“Hasil dari Rapid Test, nanti akan kita umumkan segera ,” ungkap dr Tanty

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *