Kotamobagu, FaktaBMR.com – Wakil Walikota (Wawali) Kotamobagu, Nayodo Koerniawan didampingi Kepala Dinas Perhubungan membuka Pameran Otomotif Kota Kotamobagu tahun 2019. Kamis (11/07/2019).
Wawali mengatakan kegiatan yang disponsori dua BUMN ini merupakan tantangan kepada Pemerintah Kota. Sebab pelaksanaan kegiatan dengan nilai yang cukup besar hanya dilakukan di jalanan.
“Dengan adanya kegiatan pameran otomotif ini Pemerintah Kotamobagu seperti sedang dicubit. Meskipun hanya dilakukan di jalan tetapi kegiatan dengan nilai yang cukup besar mampu terlaksana,” ujar Nayodo.
Baca Juga: Akhir Juli, 137 Calon Jamaah Haji Diberangkat
Dirinya mengungkapkan, kedepan Pemerintah Kotamobagu harus memikirkan tempat pelaksanaan yang lebih aman dan nyaman.
“Kegiatan sebesar ini memang harus ada tempat khusus, sehingga konsumen yang datang pun lebih nyaman untuk berbelanja. Meskipun harga yang dipatok cukup besar, tetapi didukung dengan tempat yang nyaman, mereka tidak akan berfikir dua kali untuk membayar,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Pameran Otomotif, Hersoni Tangel berharap kegiatan yang dilaksanakan dapat memberikan kontribusi terhadap Kota Kotamobagu.
“Kegiatan ini tidak hanya melibatkan dealer di Kotamobagu tetapi juga putra Daerah yang sudah menjadi pimpinan dealer di luar Daerah seperti Gorontalo kami undang. intinya kegiatan ini kami harapkan dapat memberi kontribusi untuk Kotamobagu,” terang Tangel
Usai membuka kegiatan, Nayodo didaulat menyerahkan kunci bagi pembeli pertama satu unit kendaraan Hino dengan nilai Rp 1,3 Miliar.
Kegiatan yang melibatkan seluruh dealer kendaraan roda empat se Kotamobagu dan Gorontalo ini digelar di ruas jalan dua jalur Paloko Kinalang, Kecamatan Kotamobagu Timur.