Bolmut, FaktaBMR.com – Pemuda Desa Binjeita Induk, Kecamatan Bolangitang Timur, melakukan pengalangan dana untuk korban banjir di Bone Bolango.
Ketua Pemuda Desa Binjeita Induk, Jainudin Pontoh, mengatakan melihat kondisi pasca banjir yang terjadi di Bone Bolango, maka seluruh anggota pemuda Desa Binjeita merasa empati dan turut prihatin terhadap kejadian tersebut.
“Olehnya kami dari pemuda merasa terpanggil untuk membantu saudara-saudara kita yang ada di Bone Bolango, sebagai bentuk keprihatinan, maka secara spontan kami melakukan penggalangan dana di Jalur Trans Sulawesi tepatnya di Desa Binjeita,” ujar Jainudin, Kamis (10/09/2020).
Baca Juga : Bupati Bolmut Tinjau Penerapan Perda Nomor 3 di Wisata Pantai Batu Pinagut
Menurutnya, proses penggalangan dana ini sudah dimulai sejak Rabu 9 September 2020 kemarin, dan akan dilangsungkan kurang lebih satu Minggu, dengan Kordinator Lapangan Amar Gadafi dan Nazla Mutmainah Umar.
“Semoga apa yang kami lakukan ini dapat membantu meringankan beban para korban banjir dan kami berharap dan berdoa semoga kejadian ini tidak akan terulang lagi,” pungkasnya.
Penulis : Moh. Fais Tunggil