Kotamobagu, FaktaBMR.com – Pengunungan Desa Kobo Kecil, Kecamatan Kotamobagu Timur, Kota Kotamobagu, menyimpan keindahan alam, yaitu air terjun. Bagi penduduk setempat dan Pemerintah Desa (Pemdes) Kobo Kecil menamai air terjun 6 trip itu dengan nama Molipungan.
Sejak 3 tahun terakhir baik Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu maupun Pemerintah Desa secara serius mengembangkan potensi sumber daya alam tersebut menjadi destinasi wisata local. Mulai dari pembukaan akses jalan, sampai dengan penyedian infrastruktur menuju ke air terjun hingga saat ini terus disiapkan.
Dari hasil wawancara awak media, Pemdes Kobo Kecil sejak tahun 2018 hingga 2019 menyediakan anggaran melalui Dana Desa guna pembangunan toilet, gazebo, anak tangga dan kolam.
Tahun inipun anggaran sebesar Rp 313 juta digelontorkan untuk pembangunan tahap dua anak tangga. Dari penelusuran awak media, setidaknya untuk saat ini sudah ada sekitar 145 anak tangga yang dibangun, sepanjang kurang lebih 100 meter menaiki bukit.
Menurut Kepala Desa Kobo Kecil, Refli M Ginintu, pihaknya menargetkan pembangunan anak tangga selesai tahun 2019.
Baca Juga : Jelang HUT RI, Penjual Bendera Mulai Ramai di Kotamobagu
“Saat ini kita focus menyelesaikan pembangunan anak tangga, gazebo dan toilet. Anak tangga ini total keselurahan 200 an meter, dibangun dalam dua tahap, dan diantaranya ada gazebo sebagai tempat istirahat bagi pengunjung sebelum sampai di lokasi air terjun,” Kata Refli.
Selian menyelesaikan pembangunan anak tangga, pihaknya pun sudah merencanakan pembangunan kolam.
“Setelah itu kita akan membangun kolam dibawah air terjun. Lokasinya akan kita atur sedemikian sehingga terlihat bagus, selanjutnya jika sudah selesai akan diserahkan ke BUMDes untuk dikelola, guna menambah PAD.” ungkap Refli
Pihaknya juga dijanjikan tahun 2020 akan menerima bantuan Rp 2 Miliar “Beberapa waktu lalu ada kunjungan dari Dinas Pariwisata Pemprov Sulut, dan mereka menyampaikan tahun depan air terjun ini akan mendapatkan bantuan dana untuk menunjang infrastruktur,” pungkasnya.