Inilah Harapan Wawali Kotamobagu Kepada Pengurus PWI Kotamobagu

Kotamobagu, FaktaBMR.com – Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Koerniawan menghadiri pelantikan pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kotamobagu masa bhakti 2019-2022, di Hotel Sutanraja, Rabu 30 september 2020.

Wawali dalam sambutanya mengatakan ucapan selamat bertugas kepada pengurus baru.

Selain itu, Wawali berharap anggota PWI dalam bertugas untuk mengedepankan profesionalitas profesi serta menjaga etika kewartawanan.

“Bekerjalah dengan profesional dan independen tanpa takut pada siapapun, asalkan bekerja sesuai koridor,” ungkapnya.

Foto: Danny Talot
Foto: Danny Talot

Baca Juga : Bahas Kepersertaan Non ASN, BPJS Ketenagakerjaan Sulut Temui Walikota Kotamobagu

Sementara, Ketua PWI Sulut Vouke Lontaan saat melantik pengurus baru mengatakan sebelumnya kepengurusan PWI lama masih tergabung dua daerah, yaitu Bolmong dan Kotamobagu.

“Sekarang, kepengurusan PWI Kotamobagu dipisahkan dengan kepengurusan Bolmong,” ujarnya seperti dikutip FaktaBMR dari InatonReport.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *