Gaji Petugas Kebersihan, Ini Tanggapan Wakil Walikota

Kotamobagu, FaktaBMR.com – Wakil Walikota Kotamobagu memberikan tanggapan terkait gaji petugas kebersihan yang belum dibayarkan selama dua bulan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu.

Menurutnya, gaji yang belum dibayarkan tersebut masih terkendala administrasi. “Artinya administrasi yang dimaksud bukan bermasalah, tetapi akan dievaluasi kembali menyangkut daftar penerima oleh dinas terkait, yakni Dinas Lingkungan Hidup (DLH), sebab akan di cek lagi apakah nama-nama petugas kebersihan itu benar-benar bekerja atau tidak,” ungkap Nayodo, Kamis (01/08/2019).

Baca Juga : Pemkot Kotamobagu Gelar Evaluasi Penanggulan Kemiskinan

Dirinya menjelaskan, anggaran gaji untuk petugas kebersihan sudah ada dan siap untuk dibayarkan sesuai dengan hak pekerja.

“Jika evaluasi administrasi petugas kebersihan sudah selesai di kroscek baru akan dibayarkan, dan dalam waktu dekat pasti juga akan dibayarkan,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *