Anggota DPR RI Kamran Muchtar Podomi ST SH Gelar Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Bolmong

Faktabmr.co, Bolmong- Kamran Muchtar Podomi ST SH menggelar Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan yang bertemakan “Penguatan Sistem Demokrasi Di Indonesia” yang dilaksanakan di Desa Bakan Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara, Senin 22 Januari 2024.

Dalam sambutanya Kamran Muchtar Podomi menyampaikan maksud dan tujuannya datang ke daerah pemilihan yaitu untuk mendengarkan langsung masukan dan aspirasi dari masyarakat lewat sosialisasi empat pilar ini.

“Saya datang ke daerah pemilihan (dapil) untuk bertemu langsung dengan masyrakatku, datang mendengarkan masukan, saran, atau aspirasi yang isinya Allah saya akan mengawal semua kepentingan kita bersama”, ujar Kamran.

Selain itu ia juga menyampaikan terima kasih kepada warga yang telah hadir, dalam kegiatan Sosialisai empat pilar dan tuan rumah Kepala Desa Bakan yang masih tetap bersama-sama sampai saat ini.

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat kecamatan Lolayan dan khususnya Kepala Desa Bakan Karena telah hadir dan memberikan ruang untukku untuk menyerap aspirasi, sehingga kegiatan ini bisa berlangsung”, kata Om Kamran sapaan akrabnya.

Diketahui turut hadir dalam sosialisasi empat pilar kebangsaan ini yaitu, Anggota DPR D Bolmong, Febrianto Tangahu dari fraksi nasdem, Kepala Desa Bakan, Rektor IAIK Kotamobagu Dr. Muliadi Mokodompit, Ketua PS2BMR Murdiono Mokodompit pegiat sejarah.

Penulis: Alex

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *