FAKTA KOTAMOBAGU – Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Koerniawan ikut jadi pendonor pada kegiatan donor darah dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-19 Dharma Wanita Persatuan (DWP). Kegiatan donor darah yang digelar DWP Kotamobagu bekerja sama dengan Dinas Kesehatan itu, diikuti ASN Pemkot dan anggota DWP yang dilaksanakan di Kantor BKPP Kotamobagu, Jumat (7/12/2018).
Wakil Wali Kota Nayodo Koerniawan SH, mengatakan kegiatan donor darah ini merupakan bentuk kepedulian berbagi antar sesama manusia.
”Donor darah manfaatnya bagi tubuh kita sangat baik. Selian tujuanya berbagi antar sesama, tubuh kita juga semakin sehat. Saya harap kita semua agar turut berpatisipasi menjadi pendonor,” katanya.
Lebih lanjut ia katakan, Dharma Wanita Persatuan Kotamobagu adalah bagian dari pemerintah, daIam rangka mendukung jalanya program pemerintah.
“Semoga DWP Kotamobagu terus eksis dalam menjalankan misinya, untuk mensejahterahkan masyarakat,” harapnya (LT)